Thursday, January 6, 2011

Dua Minggu Liburan, Obama Habiskan Rp12,5 M

Obama memakai Air Force One menghabiskan dana sebesar US$1 juta atau Rp8,9 miliar.
Obama saat liburan di Hawaii (AP Photo)
 
Akhir tahun ini juga saatnya bagi Presiden Amerika Serikat Barack Obama menghabiskan liburan Natal dan tahun baru. Obama memilih liburan di Hawaii bersama keluarga. Diperkirakan, liburan Obama selama lebih dari satu minggu di pulau eksotis itu menghabiskan dana negara lebih dari US$1,4 juta atau sekitar Rp12,5 miliar.

Jumlah ini didapat dari perhitungan yang dilaporkan oleh media lokal Hawaii Reporter yang dilansir dari laman the Telegraph, Kamis 30 Desember 2010. Hawaii Reporter memberikan perhitungan kasar berapa dana yang dihabiskan Obama dan keluarganya selama di Hawaii sejak kedatangannya tanggal 22 Desember lalu.

Rencananya, Obama dan keluarga akan menghabiskan liburan di Pulau Oahu dan diperkirakan akan pulang tanggal 4 Desember 2011 nanti, atau liburan selama dua minggu.

Untuk penerbangan awal, Ibu Negara Michelle Obama saja menghabiskan dana negara sebesar US$63 ribu atau sekitar Rp564 juta. Untuk penerbangan Obama sendiri menggunakan pesawat Air Force One menghabiskan dana sebesar US$1 juta atau setara Rp8,9 miliar.
 
Sedangkan untuk pengawalan Obama oleh agen Secret Service dan Angkatan Laut selama dua minggu menghabiskan dana US$16.800 atau Rp150 juta. Obama dilaporkan membayar sendiri tagihan vila sebesar US$3.500 perhari yang ditempatinya dan keluarga, namun sebanyak 24 staf Gedung Putih diinapkan di hotel Moanan. Tagihan hotel diperkirakan memakan biaya hingga US$134 ribu atau Rp1,2 miliar, dengan biaya US$400 atau Rp3,5 juta perharinya.

Untuk penjagaan polisi lokal akan memakan biaya hingga US$250 ribu atau Rp 2,2 miliar. Biaya ambulans yang mengiringi iring-iringan rombongan presiden memakan biaya hingga US$10 ribu atau Rp 89 juta.

Biaya di atas belum termasuk biaya makan, sewa mobil dan biaya perjalanan untuk para staf Gedung Putih beserta pengawal Obama. Jika ditotal biaya bahkan lebih dari US$1,4 juta atau Rp 12,5 miliar.

Sumber : http://dunia.vivanews.com/news/read/196758-liburan-dua-minggu--obama-habiskan-rp12-5-m

No comments:

Post a Comment

Jangan Lupa Komen...